Jelajah Budaya








 Halo Sanak Sabarataan.

Dalam rangka memeriahkan Hari Pendidikan Nasional, Balai Pelestarian Kebudayaan Wilayah XIII , telah menyelenggarakan kegiatan "Jelajah Budaya" yang bertajuk "Susur Sungai Merajut Keindonesiaan" di wilayah Kab. Banjar. (21 Mei 2024)

Kegiatan ini diikuti oleh beberapa stakeholders, perwakilan dari Dinas terkait dan komunitas serta puluhan siswa/i SMA/SMK/MA di wilayah Kota Banjarbaru dan Kab. Banjar.

Puluhan peserta Jelajah Budaya yang ikut berpartisipasi dalam acara ini mengunjungi sekaligus mempelajari sejarah yang ada dibeberapa Cagar Budaya khususnya di wilayah Kab. Banjar. Adapun beberapa Cagar Budaya tersebut adalah Masjid Jami Syeikh Abdul Hamid Abulung, Makam Sultan Innayatullah, Rumah Bubungan Tinggi dan Gajah Baliku serta salah satu Objek Pemajuan Kebudayaan, yaitu Pengrajin Alat Musik Terbang Ibnu Rasyid.

Harapannya kegiatan ini menjadi suatu momentum untuk mengangkat entitas Warisan Budaya khususnya di Wilayah Kab. Banjar, dan siswa/i dapat lebih mengenal serta menumbuhkan rasa cinta sejarah melalui Warisan Budaya.

Komentar

Postingan Populer